Tanggal 13 Oktober 2025 jatuh pada hari Senin, dan seperti tahun-tahun sebelumnya, hari ini menjadi momen menarik karena diperingati dengan berbagai hari penting di dunia internasional. Meskipun Indonesia tidak memiliki perayaan nasional khusus pada tanggal ini, sejumlah negara dan lembaga internasional menetapkan 13 Oktober sebagai hari untuk memperingati berbagai isu kesehatan, sosial, hingga kebudayaan.
Penasaran tanggal 13 Oktober memperingati hari apa saja? Berikut daftar lengkap hari penting yang jatuh pada tanggal tersebut beserta maknanya.
Setiap tanggal 13 Oktober, dunia memperingati Hari Trombosis Sedunia, yang pertama kali diadakan pada tahun 2014. Tujuannya adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang bahaya trombosis, yaitu kondisi ketika gumpalan darah menyumbat pembuluh darah dan bisa menyebabkan kematian.
Dilansir dari National Today, penyakit yang berhubungan dengan trombosis menyebabkan satu dari empat kematian di seluruh dunia. Di Amerika Serikat saja, diperkirakan 100.000 orang meninggal setiap tahun akibat kondisi ini.
Inisiatif global ini digagas oleh International Society on Thrombosis and Haemostasis (ISTH) dengan misi mendukung target Majelis Kesehatan Dunia (WHO), yakni menurunkan angka kematian dini akibat penyakit tidak menular sebesar 25% pada tahun 2025.
Berbagai organisasi kesehatan biasanya memperingatinya dengan webinar, forum edukasi, dan kampanye kesadaran publik agar masyarakat memahami pentingnya pencegahan trombosis sejak dini.
Hari Kegagalan Internasional diperingati setiap 13 Oktober untuk mengubah cara pandang masyarakat terhadap kegagalan. Momen ini dicetuskan oleh mahasiswa Universitas Aalto di Finlandia pada tahun 2010, sebagai bentuk kampanye melawan budaya takut gagal yang umum di negara tersebut.
Seiring berjalannya waktu, peringatan ini menyebar ke lebih dari 17 negara dan didukung oleh berbagai tokoh serta perusahaan besar. Hari Kegagalan Internasional mengajak masyarakat untuk tidak takut mencoba hal baru, berbagi cerita tentang kegagalan, dan menjadikannya batu loncatan menuju kesuksesan.
Setiap tanggal 13 Oktober, masyarakat dunia memperingati Hari Tanpa Bra yang berfokus pada peningkatan kesadaran terhadap kanker payudara. Didirikan di Toronto, Kanada, pada tahun 2011 oleh seorang perempuan dengan nama samaran Anastasia Doughnuts, hari ini menjadi ajakan bagi wanita untuk lebih peduli terhadap kesehatan payudara mereka.
Peringatan ini juga ditujukan untuk menghormati para penyintas kanker payudara dan mendorong deteksi dini melalui pemeriksaan mandiri. Hari Tanpa Bra menjadi simbol kebebasan sekaligus bentuk solidaritas terhadap perjuangan melawan kanker.
Tanggal 13 Oktober 1362 menjadi tonggak penting dalam sejarah bahasa Inggris, karena untuk pertama kalinya Parlemen Inggris dibuka dengan pidato berbahasa Inggris, menggantikan bahasa Prancis yang sebelumnya digunakan.
Untuk mengenang peristiwa bersejarah tersebut, sejak tahun 2009 ditetapkanlah Hari Bahasa Inggris Internasional. Tujuannya adalah untuk merayakan pengaruh global bahasa Inggris yang kini menjadi bahasa utama dalam komunikasi internasional, dunia hiburan, hingga teknologi.
Tanggal 13 Oktober 1775 menandai berdirinya Angkatan Laut Amerika Serikat (U.S. Navy). Momen ini awalnya sempat diperingati setiap 27 Oktober untuk menghormati Presiden Theodore Roosevelt, namun kemudian ditetapkan kembali ke tanggal berdirinya Angkatan Laut AS oleh Laksamana Elmo R. Zumwalt pada era 1970-an.
Hari ini menjadi simbol dedikasi dan semangat juang pasukan laut AS, serta penghormatan kepada semua anggotanya yang telah berjuang menjaga keamanan negara.
Ditetapkan oleh Majelis Umum PBB pada tahun 1989, Hari Pengurangan Risiko Bencana Internasional bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya mitigasi bencana.
PBB bekerja sama dengan berbagai lembaga, termasuk FEMA (Federal Emergency Management Agency) di Amerika Serikat, untuk menyebarkan edukasi kesiapsiagaan bencana. Melalui peringatan ini, masyarakat dunia diingatkan bahwa bencana memang tidak dapat dihindari sepenuhnya, namun dampaknya dapat diminimalkan dengan kesiapan dan kerja sama yang baik.
Hari ini didedikasikan untuk menghormati dan mendukung hak anak perempuan di seluruh dunia agar dapat membuat keputusan sendiri dan bebas dari diskriminasi. Didirikan pada tahun 2020 oleh pakar etika asal Amerika, Louisa Akaiso, hari ini juga terinspirasi oleh Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) PBB tentang kesetaraan gender.
Peringatan ini bertujuan untuk mengingatkan masyarakat bahwa setiap anak perempuan berhak hidup dengan martabat, pendidikan, dan kebebasan berekspresi tanpa takut akan kekerasan atau pembalasan sosial.
Hari Skeptis Internasional juga diperingati setiap 13 Oktober, meskipun asal-usulnya tidak tercatat dengan jelas. Kata “skeptis” berasal dari bahasa Yunani skepsis yang berarti “penyelidikan.”
Di masa kuno, kaum skeptis dikenal sebagai para filsuf yang mempertanyakan kebenaran universal dan memilih hidup tanpa keyakinan mutlak. Kini, hari ini dirayakan sebagai bentuk penghormatan terhadap pemikiran kritis dan keinginan mencari kebenaran melalui logika dan bukti ilmiah.
Itulah daftar peringatan penting pada tanggal 13 Oktober yang dirayakan di berbagai belahan dunia. Meskipun di Indonesia tanggal ini tidak menjadi hari besar nasional, deretan peringatan tersebut memiliki nilai penting dalam hal kesehatan, pendidikan, kesetaraan, dan kemanusiaan.
Semoga membantu!