Undian babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia telah resmi digelar. Timnas Indonesia dipastikan berada di Grup B bersama Irak dan Arab Saudi.
Drawing dilakukan di Stadion Nasional Bukit Jalil, Malaysia, pada Kamis (17/7/2025) pukul 14.00 WIB. Total ada enam negara yang lolos ke ronde keempat, yakni Indonesia, Oman, Uni Emirat Arab (UEA), Irak, Arab Saudi, dan Qatar. Dua negara terakhir, Qatar dan Arab Saudi, berstatus sebagai tuan rumah putaran ini.
Melansir infoSport, konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) telah menentukan pembagian pot berdasarkan peringkat FIFA terbaru. Pot 1 dihuni oleh Qatar dan Arab Saudi, Pot 2 diisi oleh Irak dan UEA, sementara Pot 3 ditempati oleh Indonesia dan Oman.
Format kompetisi menggunakan sistem round-robin, di mana setiap tim hanya bertemu satu kali. Berdasarkan hasil pengundian, Indonesia masuk ke dalam Grup B bersama Irak dan Arab Saudi. Sementara itu, Grup A dihuni oleh Oman, UEA, dan Qatar.
Babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dijadwalkan berlangsung pada 8 hingga 14 Oktober 2025.
Pada pertandingan pembuka, Indonesia akan menghadapi Arab Saudi yang menjadi tuan rumah. Laga tersebut akan digelar pada 8 Oktober 2025.
Tiga hari kemudian, skuad Garuda dijadwalkan melawan Irak. Sementara pertandingan penutup Grup B akan mempertemukan Arab Saudi dengan Irak pada 14 Oktober 2025.
Artikel ini sudah tayang di infoSport