Rasain Serunya Poundfit di WJF 2025, Daftar di Sini!

Posted on

West Java Festival (WJF) 2025 kembali hadir dengan segudang kegiatan seru yang menggabungkan hiburan, budaya hingga gaya hidup sehat. Salah satu yang paling ditunggu tahun ini adalah kelas Poundfit, olahraga kekinian yang menggabungkan gerakan kardio, irama musik enerjik dan energi positif.

Tahun ini, West Java Festival 2025 siap digelar pada 8-9 November 2025 di Kiara Artha Park, Bandung. WJF tahun ini mengusung tema ‘Gema Lestari’ dengan semangat ‘Gapura Panca Waluya’. Ada lima zona utama yang bisa dijelajahi pengunjung, yakni Cageur, Bageur, Bener, Pinter, dan Singer. Masing-masing zona menampilkan beragam kegiatan, mulai dari wellness dan edukasi, sampai pameran ekonomi kreatif ramah lingkungan.

Olahraga Poundfit menjadi bagian dari rangkaian Wellness Zone di WJF 2025. Para pengunjung bisa ikut berolahraga sambil bergoyang bareng instruktur profesional sambil menikmati suasana meriah khas festival Jawa Barat. Menariknya, kegiatan Poundfit tidak dipungut biaya alias gratis. Pengunjung hanya perlu mendaftarkan diri melalui

Rangkaian West Java Festival 2025

Selain Poundfit, pengunjung juga bisa menikmati berbagai kegiatan menarik dari 27 kabupaten/kota di Jawa Barat. Salah satunya Karnaval Budaya, yang menampilkan iring-iringan seni dan pertunjukan khas daerah. Tak kalah seru, Konser Musik di panggung utama juga akan menghadirkan musisi kebanggaan Jabar serta artis papan atas nasional.

Pengunjung juga bisa merasakan berbagai pengalaman di zona tematik. Ada pula Kaulinan Barudak, area nostalgia permainan tradisional seperti engklek, bebentengan, dan oray-orayan. Untuk yang gemar belanja dan kuliner, tersedia Bazaar Kuliner Jabar yang menghadirkan hidangan legendaris dan kekinian. Pameran UMKM & Ekonomi Kreatif juga akan menampilkan karya pelaku lokal, mulai dari fesyen, kriya, hingga produk inovatif lainnya.

Tak hanya itu, beberapa musisi Indonesia juga akan tampil di WJF 2025, termasuk The Changcuters. Selain The Changcuters, instagram resmi @thewestjavafest baru saja mengumumkan akan ada Kunto Aji sebagai line-up WJF 2025, lho! Dan tentunya masih banyak kejutan yang belum diumumkan sebelum hari pelaksanaan.

Ikuti terus update terbaru informasi WJF 2025 di akun Instagram @thewestjavafest dan @smiling.westjava. Untuk dapat tiket WJF 2025, kamu bisa pesan secara resmi melalui website .

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *