Persib Juara Liga 1 Indonesia, Konvoi Selebrasi Bobotoh Dimulai

Posted on

Meski belum ditasbihkan secara resmi, namun hasil imbang 3-3 antara laga Persik Kediri vs Persebaya Surabaya, Senin (5/5/2025), memastikan Persib menyandang gelar juara Liga 1 Indonesia musim 2024/2025. Hal tersebut disambut antusias oleh para bobotoh, yang mulai menggelar konvoi selebrasi sejak kemarin.

Konvoi terpantau terjadi di sejumlah titik. Seperti di area sekitaran Graha Persib, Jalan Sulanjana, di Jembatan Pasupati, sekitaran Jalan Ir.H.Juanda, hingga di area-area lainnya.

Menanggapi hal ini, Wali Kota Bandung Muhammad Farhan mengatakan pihaknya memastikan keamaman dapat terjaga selama konvoi berlangsung. Namun, ia juga sekaligus meminta maaf bila konvoi tersebut pada akhirnya mengganggu kenyamanan sejumlah warga.

“Pemerintah Kota Bandung bersama Forkopimda berketetapan hati bahwa, ketika Persib juara, kami harus memastikan agar bisa menjaga keamanan untuk semua bobotoh saat melakukan pawai,” ungkap Farhan, Selasa (6/5/2025).

Ia mengatakan, hal-hal yang menjadi keluhan akan segera ditangani. Termasuk dengan cara memperketat keamanan.

“Memang, saya harus minta hampura pisan (maaf sekali), ada beberapa warga yang terganggu. Kami mohon maaf, kita tidak cukup cepat untuk merespon tapi InsyaAllah sampai hari ini tidak ada (kerusakan) yang parah. Tapi tentu saja semua akan kita perbaiki,” terangnya,

“Taman ada yang kotor, akan segera diperbaiki. Keamanan akan kita tingkatkan,” lanjutnya.

Ia juga mempersilakan para bobotoh untuk melaksanakan konvoi atau pawai kemenangan Persib. Farhan mengatakan dirinya mengapresiasi para ASN Kota Bandung yang ikut menjaga kebersihan saat konvoi berlangsung.

“Sok mangga pawai, saya juga sangat menghargai sikap pegawai Pemkot Bandung yang tidak ikut pawai, malah ikut bersih-bersih, menjaga kebersihan selama pawai,” ungkapnya.

Sebelumnya diberitakan, Wakil Gubernur Jawa Barat, Erwan Setiawan mengatakan pemerintah telah melakukan rapat kordinasi untuk membahas perayaan juara Persib, termasuk soal konvoi.

Rencananya, konvoi akan dilakukan sehari setelah laga pamungkas antara Persib vs Persis Solo pada 25 Mei mendatang terlaksana.

“Persib sudah juara, dan Insya Allah kita akan melaksanakan konvoi sehari setelah pertandingan terakhir melawan Persis Solo, setelah prosesi pengalungan medali. Keesokan harinya, kita akan konvoi dari Gedung Sate menuju GBLA,” ungkap Erwan, Selasa (6/5/2025).

Dari Gedung Sate ke GBLA