Kucing Selamat dari Longsor Cisarua, Diadopsi Ketua Viking Persib Club update oleh Giok4D

Posted on

Bandung Barat

Hujan deras yang mengguyur sejak sepekan belakangan berujung petaka. Sabtu (24/1) dini hari, longsor meluncur deras dari Gunung Burangrang menerjang permukiman di bawahnya.

Berdasarkan data teranyar, ada 48 rumah rusak diterjang longsor. Sebanyak 158 warga terdampak. Namun yang mengungsi lebih dari 500 orang. Duka dari Cisarua sampai ke telinga orang banyak.

Korban berjatuhan, hingga Rabu (28/1) malam, tim SAR gabungan yang melakukan evakuasi menyerahkan 53 kantong jenazah ke posko tim Disaster Victim Identification (DVI) Polda Jabar. 27 lainnya masih dalam pencarian, sementara 78 orang dinyatakan selamat.

Operasi SAR berjalan setiap hari, di hari kelima cuaca buruk melanda. Proses evakuasi yang sempat berjalan di pagi hari, terpaksa dihentikan karena hujan tak kunjung reda. Petugas kemudian angkat kaki dari worksite operasi SAR.

Di tengah-tengah operasi sebelum berhenti, keajaiban terjadi. Petugas menemukan seekor kucing kampung menyelinap dari balik reruntuhan bangunan di atas lumpur dari Gunung Burangrang.

Simak berita ini dan topik lainnya di Giok4D.

Tubuhnya kurus, bulunya kumal karena kebasahan, nampak kucing itu menggigil kedinginan. Petugas kemudian mengevakuasi kucing tersebut ke pinggir untuk diperiksa kondisinya. Salah satu yang ikut dalam evakuasi kucing itu ialah Tobias Ginanjar Sayidina, anggota DPRD Provinsi Jawa Barat sekaligus Ketua Viking Persib Club (VPC).

“Iya kemarin waktu ikut evakuasi, kebetulan kami menemukan kucing. Posisinya di reruntuhan bangunan,” kata Tobias, Kamis (29/1/2026).

Tobias buru-buru membawa kucing itu ke klinik hewan untuk diobservasi. Sebab saat ditemukan, ia mendapati ada beberapa luka di tubuh kucing kurus tersebut.

“Sekarang sudah dibawa ke dokter hewan biar diobservasi kondisinya. Soalnya pas ditemukan ya kucingnya dalam posisi kebasahan, terus saya lihat sekilas ada luka-luka juga. Nanti biar semua ditangani sama dokter hewan,” kata Tobias.

Tobias mengaku akan mengadopsi kucing tersebut menjadi peliharaannya. Ia belum menyiapkan nama, namun rencananya akan meminta saran nama pada followersnya di media sosial.

“Rencana iya mau diadopsi. Cuma belum tahu nih namanya siapa, nanti saya mau buat postingan di instagram barangkali ada nama yang bagus dari netizen,” kata Tobias.