Big match tersaji pada pekan ke-22 Premier League yang mempertemukan Manchester United dengan rival sekotanya, Manchester City.
Laga MU vs Man City akan digelar di Old Trafford pada Sabtu (17/1/2026). Pertandingan ini diprediksi menjadi hiburan akhir pekan bagi para penggemar sepak bola karena memulai laga (kick-off) pada pukul 19.30 WIB.
Man City tengah berupaya mengejar Arsenal di klasemen Liga Inggris. Tim asuhan Pep Guardiola tersebut kini mengoleksi 43 poin, terpaut enam angka dari Arsenal yang berada di puncak klasemen.
Manchester United saat ini menempati posisi ketujuh klasemen Liga Inggris dengan raihan 32 poin. Setan Merah akan menjalani laga derbi ini di bawah arahan manajer baru mereka, Michael Carrick.
Catatan lima pertemuan terakhir MU melawan City di Premier League tergolong kurang memuaskan. The Red Devils menelan tiga kekalahan, satu hasil imbang, dan hanya memetik satu kemenangan.
Namun, Man City bertandang ke markas MU dengan tren yang kurang impresif. Pasukan Pep Guardiola tercatat meraih hasil imbang berturut-turut dalam tiga pertandingan terakhir di liga musim ini.
MU berpotensi besar menjadi batu sandungan bagi Man City. Bruno Fernandes dan kawan-kawan diyakini akan tampil dengan motivasi lebih tinggi lantaran bermain di kandang sendiri.
Artikel ini sudah tayang di infoSport, baca selengkapnya .
Catatan lima pertemuan terakhir MU melawan City di Premier League tergolong kurang memuaskan. The Red Devils menelan tiga kekalahan, satu hasil imbang, dan hanya memetik satu kemenangan.
Namun, Man City bertandang ke markas MU dengan tren yang kurang impresif. Pasukan Pep Guardiola tercatat meraih hasil imbang berturut-turut dalam tiga pertandingan terakhir di liga musim ini.
MU berpotensi besar menjadi batu sandungan bagi Man City. Bruno Fernandes dan kawan-kawan diyakini akan tampil dengan motivasi lebih tinggi lantaran bermain di kandang sendiri.
Artikel ini sudah tayang di infoSport, baca selengkapnya .






